Smartphone Nomor Satu China Kini Hadir di Indonesia

RAKYATKU.COM,MAKASSAR - Satu lagi produsen smartphone yang akan meramaikan pasar ponsel Indonesia, yakni Honor. Brand Smartphone nomor 1 di China itu secara resmi akan dijual di Indonesia, pada 28 April mendatang.

BACA JUGA : MAU KUALITAS GAMBAR FOTO KAMU SERASA MENGGUNAKAN KAMERA DSLR? INILAH APLIKASINYA


Hal tersebut diungkapkan oleh Regional Manager, Elis, dalam event "Honor Fans Gathering Makassar" yang digelar di Warunk Upnormal, Minggu (15/4/2018).

"Tanggal 28 April, secara serentak Honor tersedia di Indonesia. Melalui event ini juga kami ingin memperkenalkan brand Honor, agar lebih dikenal oleh masyarakat, khususnya di Makassar," terangnya saat ditemui awak media.

BACA JUGA : RESEP CARA MEMBUAT CILOK KUAH BAKSO MANTAP DIJAMIN NAGIH


Lebih lanjut, ia menjelaskan, Honor selalu mengedepankan kualitas, inovasi dan pelayanan. Dimana, Honor memberikan teknologi yang mutakhir, dengan fungsi inovasi yang dapat memberikan pengguna pengalaman superior, untuk menginpirasi dan memberikan semangar jiwa dalam segala kegiatan.

"Melalui Tagline 'For the Brave', Honor ingin menciptakan produk yang bisa mengoptimalkan kinerja internet bagi para pengguna digital," terangnya.

Di Indonesia, kata Elis, Brand Honor hadir dengan tiga tipe, yakni Honor 9lite, Honor 7x dan Honor view 10. Ketiga tipe smarphone ini telah dilengkapi dengan fitur-fitur dan spesifikasi tinggi.

Harganya pun beragam, untuk Honor 9 lite Rp2,499 juta Honor 7x Rp3,499 juta dan Honor view 10 Rp7,299 juta.

Dijelaskan Elis, belum lama ini pihaknya bekerja sama dengan beberapa amarketplace, salah satunya yakni Shopee.

BACA JUGA : RESEP CARA MEMBUAT BUMBU KAREDOK KHAS BANDUNG ISTIMEWA


"Kami bisa katakan, bahwa respon masyarakat terhadap smartphone Honor sangatlah positif. 2000 unit smartphone Honor 9lite sold dalam waktu 1 menit saja. Honor tipe 9lite ini pun mendapatkan feedback dan review positif dari para penggunanya," papar wanita berkulit putih ini.

Berdasarkan informasi yang diterima, sepanjang tahun 2017 lalu, penjualan online Honor di China mencapai 54,5 juta unit dengan pendapatan 78,9 miliar yuan.

Hasil penjualan tersebut mengalahkan Xiaomi yang berada di posisi kedua dengan total penjualan 50,9 juta unit, dengan pendapatan 63,7 miliar yuan.

0 Response to "Smartphone Nomor Satu China Kini Hadir di Indonesia"

Post a Comment

close
==[ Klik disini 2X untuk Close ]==